Cara Mengirim Pesan di Sarahah, Begini Caranya
Cara Kirim Pesan di Sarahah - Jika Anda bingung dan baru menggunakan Aplikasi Sarahah tentang bagaimana cara mengirim pesan di akun Sarahah, Anda beruntung, karena disini Anda akan mengetahui cara untuk mengirim pesan di Sarahah. Panduan ini memungkinkan Anda untuk mengirim pesan kepada siapapun, sanak keluarga, kawan di akun Sarahah atau Sarahah.com. Berikut ini langkah-langkah untuk mengirim pesan di Sarahah :
Baca Juga : Cara Daftar Sarahah dan Share di WhatsApp/Instagram/Facebook
Cara Mengirim Pesan di Sarahah:
- Buka Aplikasi Sarahah di Android Anda.
- Masuk dengan login ke Akun Sarahah Anda
- Kemudian akan terbuka profil Sarahah Anda, lalu klik ikon "Cari" pada bagian bawah Aplikasi.
- Untuk mengirim pesan, Anda harus mencari pengguna Sarahah dengan cara ketik nama pengguna akun Sarahah. Akan ada daftar menu nama pengguna jika yang Anda cari memiliki nama yang sama.
- Pilihlah nama pengguna untuk mengirim pesan akan Anda kirim di Sarahah.
- Kemudian tulis pesan yang akan Anda kirim lalu tekan tombol Send untuk mengirim pesan Sarahah.
- Pesan terkirim dengan ditandainya tampilan bahwa pesan Anda telah terkirim.
Untuk melihat pesan yang terkirim dan pesan diterima di akun Sarahah, berikut ini langkah-langkahnya :
- Masuk ke akun Sarahah Anda
- Setelah profil Sarahah Anda terbuka, klik ikon Message yang terletak di kiri bagian bawah.
- Anda akan melihat daftar pesan yang diteirma, pesan favorit dan pesan terikirim.
- Terakhir pilihlah jenis pesan Sarahah yang ingin Anda lihat.
Itulah cara untuk mengirim pesan di Sarahah dengan mudah yang bisa Anda lakukan. Semoga bermanfaat.
Post a Comment