Kenapa Sorotan Instagram Tidak Muncul dan Hilang?

Sorotan Instagram Hilang, Sorotan Instagram yang Tidak Muncul, Cara Menampilkan Sorotan Instagram yang Hildang dan Tidak Muncul - Sorotan Cerita Instagram adalah fitur baru yang dirilis akhir tahun lalu, fitur ini memungkinkan Anda untuk mengambil Insta Story yang telah Anda buat sebelumnya, menyematkannya ke bagian atas profil Instagram Anda, dan menyesuaikan nama dan gambar mini. Fitur Highlights memberi profil sentuhan pribadi, memungkinkan Anda memamerkan Kisah Insta Anda setelah satu hari berlalu dan mereka menghilang, fitur ini juga dapat membuat Story Anda tetap dapat dilihat walaupun sudah lebih dari satu hari oleh orang yang berkunjung ke profil Instagram Anda. Pikirkan Sorotan sebagai pustaka Anda dari Kisah Insta yang lalu dikelompokkan menurut kategori yang dapat dilihat pengguna setiap kali mereka mengunjungi profil Anda. Baca juga: Solusi Mengatasi Ask Me Question Tidak Muncul di Story Instagram

Namun, bagaimana jika Anda belum menadapatkan fitur ini? Menyebalkan sekalai jika Anda melihat teman Anda membuat Sorotan yang lucu di profil Instagram mereka. Tenang, kami tahu cara mudah untuk menampilkan Sorotan yang hilang dan tidak muncul di Instagram. Ini adalah cara mudah dan Anda hanya perlu mengikuti yang kami berikan.

Cara Menampilkan Sorotan Instagram yang Tidak Muncul
Memunculkan Sorotan Instagram Hilang dan Tidak Tampil

Tidak ada trik spesial untuk mengatasi masalah Sorotan yang hilang atau tidak muncul. Namun, cara yang kami berikan cukup ampuh untuk mengatasi Sorotan yang tidak muncul di aplikasi Instagram Anda. Ikuti langkah demi langkah di bawah ini untuk memunculkan kembali Sorotan Instagram:

1. Pastikan Anda sudah memperbarui / update aplikasi Instagram Anda ke versi terbaru

Ini penting, jika Anda belum memperbarui aplikasi Instagram Anda ke versi terbaru, mungkin ini salah satu alasan kenapa fitur Sorotan Instagram Anda tidak muncul. Cobalah untuk mengupdatenya ke versi terbaru Instagram. Namun, jika Anda sudah memperbaruinya tetapi Sorotan masih tetap hilang, ikuti metode selanjutnya.

2. Restart ponsel Anda

Mungkin aplikasi Instagram Anda belum sepenuhnya berjalan dengan sempurna. Biasanya aplikasi yang baru kita perbarui baru akan bekerja dengan sempurna setelah kita restart. Cobalah untuk merestart / memulai kembali perangkat Anda, kemudian buka aplikasi Instagram dan pastikan bahwa fitur Sorotan sudah muncul.

3. Hapus aplikasi Instagram dan instal kembali

Coba untu menginstal ulang aplikasi Instagram Anda untuk memastikan bahwa aplikasilah yang menjadi penyebabnya bukan ponsel Anda. Anda dapat meninstallnya kembali di Google Play Store.

Baca juga: Kok Fitur Instagram Stop Motion / Superzoom Tidak Muncul dan Hilang?
4. Logout dan Login kembali akun Instagram Anda

Cobalah untuk Logout akun Instagram Anda pada ponsel Anda dan Login kembali. Jika dengan cara ini masih belum menuai hasil, coba untuk Login akun Instagram Anda ke ponsel teman Anda. Jika Login pada ponsel teman Anda dan Anda mendapatkan fitur Sorotan di Instagram, berarti ponsel Anda memiliki masalah terhadap aplikasi.

Nah, itulah cara lengkap untuk mengatasi dan memunculkan kembali Sorotan Instagram yang hilang atau tidak muncul.

No comments

Powered by Blogger.