Cara Memunculkan Fitur Baru Reply Privately WhatsApp yang Tidak Tampil

Mengapa Saya Tidak Mendapatkan Fitur Reply Privately WhatsApp? Begini Solusi Cara mudah Untuk Mengatasinya.
Baru-baru ini platform perpesanan WhatsApp meluncurkan fitur terbaru lagi yang membuat para penggunanya menjadi senang. Fitur baru tersebut bernama Rply Privarely. Untuk yang belum mengatahui fungsi dari fitur baru ini maka kami akan memberitahunya kepada Anda sekarang. Jadi fitur Reply Privately merupakan fitur yang memiliki fungsi untuk membalas pesan kepada salah satu anggota grup yang bersifat pribadi sehingga anggota grup lainnya tidak mengetahui pesan yang Anda kirim.

Jika Anda ingin mengirim pesan ke salah satu anggota grup WhatsApp dan Anda mengaktifkan fitur Reply Privately maka Anda akan diarahkan ke Obrolan pribadi secara otomatis. Ini sangat membantu Anda untuk melindungi privasi Anda dari anggota grup lain.

Pasti Anda semua penasarankan bagaimana cara untuk menggunakan fitur baru Reply Privately WhatsApp? Nah, kalau begitu kami akan membagikan caranya kapada Anda sekarang. Jadi pastikan baca artikel ini sampai selesai.

Cara Menggunakan Fitur Reply Privately WhatsApp
  • Pertama, buka salah satu grup WhatsApp Anda.
  • Setelah Anda berada di ruang grup, cari dan pilih chat WhatsApp yang ingin Anda balas secara pribadi.
  • Kemudian, tekan dan tahan pada chat tersebut.
  • Anda akan melihat ikon tiga titik vertkal, ketuk pada opsi tersebut dan pilih opsi Reply Privately.
  • Sekarang Anda akan dipindahkan ke ruang obrolan pribadi sehingga pesan balasan Anda akan tetap terjaga kerahasiaannya dai anggota grup WhatsApp lainnya.

Bagaimana mudah bukan untuk menggunakan fitur baru WhatsApp Reply Privately? Sayangnya masih banyak pengguna WhatsApp baik itu Android maupun iOS yang belum mendapatkan fitur baru ini. Jika Anda termasuk salah satunya maka cara di bawah ini dapat mengatasi masalaah Anda:

Solusi Mengatasi Masalah Fitur Baru Reply Privately di WhatsApp yang Tidak Muncul

Cara Memunculkan Fitur Baru Reply Privately WhatsApp yang Tidak Tampil

Ternyata masih banyak pengguna WhatsApp dari seluruh dunia belum mendapatkan fitur baru ini. Jadi ketika Anda membuka grup WhatsApp dan ingin mengirim pesan pribadi maka opsi Reply Privately tidak muncul.

Cara untuk mengatasi masalah tersebut adalah coba untuk update aplikasi WhatsApp Anda ke versi terbaru 2.18.353 di Play Store atau App Store jika tersedia. Setelah Anda berhasil mengupdate aplikasi WhatsApp Anda ke versi terbaru maka coba untuk cek apakahfitur baru Reply Privately WhatsApp sudah muncul atau belum di ruang obrolan grup.

Jika Anda telah memperbarui aplikasi namun fitur Reply Privately belum muncul maka coba untuk restart smartphone Anda. Dengan merestart smartphone Andaa setelah memperbarui aplikasi, itu akan membaut aplikasi tersebut berjalan dengan sempurna.

Baca juga: Cara Menggunakan Mode Picture-in-Picture di WhatsApp dengan Mudah


Cara terakhir untuk mengatasi masalah fitur Reply Privately yang tidak muncul adalah dengan menghapus cache aplikasi WhatsApp. Cara untuk menghapusnya sangat mudah sekali, pertam buka aplikasi Pengaturan> Kelola Aplikasi> Pilih Aplikasi WhatsApp> Ketuk pada tombol Clear Cache.

Jika Anda telah mencoba cara di atas namun tidak satupun dari mereka berhasil maka yang harus Anda lakukan adalah menunggu pembaruan terbaru dari aplikasi WhatsApp.

Akhir Kata

Itulah cara mudah untuk memunculkan fitur baru WhatsApp Reply Privately yang tidak tampil di smartphone Android dan iOS. Semoga setelah Anda mencoba cara di atas dapat memunculkan fitur Reply Privately di akun WhatsApp Anda. Selamat mecobanya sendiri dan semoga bisa berhasil.

No comments

Powered by Blogger.